Nah dalam persiapan hingga pelaksanaan pengisian nilai oleh guru mata pelajaran dan wali kelas, peran operator/admin menjadi sangat krusial. Secara garis besar harus lebih dahulu mengerti alurnya, paham bagaimana cara membuka, bagaimana mengisi perencanaan, pengisian/impor nilai, hingga bagaimana pencetakan rapor di langkah terakhir. Merekalah yang nantinya akan banyak disita waktu dan tenaganya untuk ikut menyelesaikan bab akhir dari proses pembelajaran dalam satu semester.
Pada awalnya kami sempat bingung mau menggunakan aplikasi erapor yang mana karena ada beberapa aplikasi yang bisa digunakan. Kementerian pendidikan mengeluarkan (launching) aplikasi erapor kurikulum merdeka (kumer) yang bisa digunakan untuk kelas 7, dan juga mengeluarkan update erapor kurikulum 2013 yang bisa digunakan untuk kelas 8 dan 9. Sementara jauh-jauh hari sebelumnya sudah beredar dan bisa digunakan aplikasi erapor SP (sekolah penggerak), aplikasi yang juga berbasis web besutan I Nyoman Pasek, S.Pd, M.Pd, guru SMAN 2 Amlapura-Bali. Disamping itu ada aplikasi rapot berbasis desktop yang menggunakan aplikasi Excel untuk pengolahannya (macro excel).
Akhirnya atas dasar pertimbangan simple dan tidak repot, agar cukup menggunakan 1 aplikasi untuk mengakomodir 2 kurikulum maka kami memutuskan menggunakan rapot SP. Salah satu alasannya adalah tidak perlu menggunakan 2 server atau 2 alamat server untuk 2 model penilaian dalam 2 kurikulum yang berbeda. Jika menggunakan 2 aplikasi yang berbeda sebenarnya juga tidak masalah, tetapi karena kami merasa sudah nyaman dan sreg saja dengan aplikasi Rapor SP. Toh sebenarnya tidak ada ketentuan/kewajiban harus menggunakan aplikasi yang mana.
Setelah menentukan aplikasi rapot yang digunakan, tantangan lainnya adalah bagaimana membuat aplikasi erapor yang sudah berjalan dapat diakses secara online dengan tujuan untuk memberikan layanan dan memudahkan bagi guru atau wali kelas untuk dapat mengerjakan dari rumah secara online, sehingga tidak harus njenggruk di sekolah sampai sore atau bahkan larut malam. Oleh karena itu operator bersama admin berusaha nanya sana-sini, mencoba ini itu untuk bisa memberikan kemudahan dalam proses pengisian dan pengolahan nilai nantinya. Maka kemudian dibuatlah jalur erapor online menggunakan sewa jalur online (tunnel.my.id).
Berikut ini tautan (link) yang digunakan untuk mengakses erapor online kami. Untuk login, mau mencoba atau sekedar melihat tampilan rapor online kami silahkan akses erapor kami dengan cara klik link ini >>> ERAPOR COMPACT SPERO
Sungguh bersyukur punya teman yang tanggap akan kebutuhan sekolah hanya Allah yang dapat membalas kebaikan dan dilipatgandakan Aamiin
BalasHapusHanya sekedar berusaha dan mencoba kepada teman-teman atau bahkan mantan murid-murid yang sekarang limunya sudah jauh melampaui saya, bahkan levelnya sudah naik menjadi mentor/guru saya.
HapusSemoga bermanfaat untuk kepentingan bersama di sekolah ini.
Tengkiyu pol..... Tadi sdh disampaikan utk diserahkan kepadanya berwajib, Paling diomelin bu KS yang galak.
BalasHapusNjih Bu Fajar, siap belajar untuk hal yang kami belum tahu.
Hapus